Ranu Metak Bura ( Dusun Bura, Desa Kalamus, Kec. Paku)

AAA – Objek wisata Ranu Metak Bura adalah salah satu objek wisata yang ada di Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah. Potensi Pariwisata yang di miliki Kabupaten Barito Timur ini di tulis oleh Rico Irwanto NDDB dalam artikelnya yang berjudul “Barito Timur Dalam Potret Pariwisata”

Ranu Metak Bura berada di Dusun Bura, berjarak 2 Km dari Dusun Tange Lana

Tidak banyak orang yang mengetahui tentang air terjun tersebut padahal dari pemukiman penduduk hanya berjarak 50 M saja.

Dimana aliaran sungai dari air terjun ini dipergunakan untuk kehidupan sehari-hari masyarakat yang berada di dusun ini, baik untuk air minum maupun untuk mandi

Masyarakat yang bermukim disini adalah sub suku dayak lawangan, yang juga bergantung dengan aliran sungai dimana air terjun ini berada. Yang menarik adalah air terjun ini memiliki 2 jalur, dimana setiap jalur keluar dari celah batu sepanjang 2 meter tingginya dan jatuh langsung ke batu-batu besar yang ada dibawah. Kemudian, membentuk sebuah gugusan kecil dimana air yang jatuh tergenang.


Lebar bebatuan yang mengunci air terjun ini mencapai 8 Meter, sehingga menjadikan tempat ini salah satu destinasi wisata yang dimiliki oleh masyarakat Desa Kalamus.

Jika kita berkunjung ke Riam Sentaki, tidak salah kalau kita meluangkan waktu untuk berkunjung ke Ranu Metak Bura yang masih menyimpan potensi alam tersembunyi.

Barito Timur Dalam Potret Pariwisata

Ranu Metak Bura
(Penulis : Rico Irwanto NDDB)

Comments

Popular posts from this blog

Objek Wisata Pemandian “RAWEN” Rawa Wendu Sanggu

Papaken – Buah Khas Kalimantan

Geologi dan Hidrologi di Taman Nasional Sebangau